29 Maret 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAH

Baznas Jatim Salurkan Bantuan Bedah Rumah di Mojokerto

Mojokerto, Infodis.id – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Jawa Timur menyalurkan bantuan untuk program bedah rumah di Kota Mojokerto. Bantuan senilai Rp 187,5 juta secara simbolis diserahkan Wakil Ketua III, Baznas Jatim, Moh. Zaki kepada Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari dalam rangkaian acara Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (KSN) di Ballroom Hotel Ayola Mojokerto.

Wakil Ketua III Baznas Jatim, menyampaikan, Baznas Jatim akan terus ikut berperan aktif dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat di seluruh Jawa Timur. Hal itu dibuktikan dengan menggencarkan program bedah rumah bagi para dhuafa yang tinggal di rumah kurang layak huni.

“Sebelumnya Baznas Jatim juga telah menyerahkan bantuan program bedah rumah di Jember ada 20 titik rumah tidak layak huni, Trenggalek 10 titik rumah, Ponorogo 15 rumah, Ngawi 10 rumah, Banyuwangi 10 rumah dan Kota Mojokerto 15 rumah,” jelasnya, Selasa (21/12/2021).

Related posts

Bank Jatim Raih Gold Rank ASRRAT 2023

Sinte: Ancaman Tersembunyi di Era Digital

Editor: [ Hary Prasodjo ]

IDAI Jatim Catat Kasus Gagal Ginjal Anak Meningkat, 16 Anak Meninggal di Dua Rumah Sakit

adminredaksi