29 Maret 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAH

Berhasil Bina Sekolah Lain, Sembilan Sekolah di Surabaya Dapat Penghargaan Adiwiyata Mandiri dari KLHK

Foto/surabaya.go.id

Surabaya, Infodis.id – Sebanyak sembilan sekolah di Kota Surabaya berhasil mendapatkan penghargaan Adiwiyata Mandiri 2021 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Mereka dinilai berhak mendapatkan penghargaan itu karena sudah membina sekolah lain untuk peduli lingkungan dan berhasil mendapatkan penghargaan Adiwiyata Kota.

Selain Adiwiyata Mandiri, sebanyak lima sekolah di Surabaya berhasil mendapatkan penghargaan Adiwiyata Nasional atau satu tingkat lebih rendah dibandingkan Adiwiyata Mandiri. Semua penghargaan itu diberikan kepada pihak sekolah melalui Pemerintah Kota (Pemkot Surabaya). Prosesi pemberian penghargaan itu digelar di Lobby lantai 2 Balai Kota Surabaya, Kamis (30/12/2021).

Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya Suharto Wardoyo mengatakan jenjang sekolah Adiwiyata menurut Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan nomor: P.53/MENLHK/SETJEN/KUM.1/9/2019 adalah Sekolah Adiwiyata Tingkat Kota, Sekolah Adiwiyata Tingkat Provinsi, Sekolah Adiwiyata Tingkat Nasional, dan Sekolah Adiwiyata Tingkat Mandiri.

“Nah, Sekolah Adiwiyata Tingkat Mandiri itu jika telah memenuhi syarat sebagai Sekolah Adiwiyata Nasional selama 12 bulan dan membina 2 sekolah menjadi sekolah adiwiyata kota serta lolos penilaian oleh tim penilai Adiwiyata pusat dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI dengan nilai minimal 95,” kata Anang-sapaan Suharto Wardoyo.

Related posts

Terima 1.000 Paket Sembako dari Apindo Jatim, Pj. Gubernur Adhy Segera Salurkan Pada Masyarakat Kurang Mampu

Editor: [ A Fikri Pribowo ]

250 Guru Honorer Bojonegoro Terima SK PPPK

adminredaksi

Saling Blok, Akhirnya Aremos FC Jebol Gawang Purnama FC

adminredaksi