19 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO PENDIDIKAN

Bersama LPDP, ITS Siap Jadi Pionir dalam Riset dan Inovasi

Surabaya, Infodis.id – Sebagai institusi pionir dalam riset dan inovasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) digandeng oleh Lembaga Pengelolaan Dana Pendidikan (LPDP) untuk menggelar kunjungan virtual dan talkshow sebagai rangkaian Program Persiapan Keberangkatan Angkatan 184
Penerima Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI).

Kegiatan ini diselenggarakan secara hybrid di Ruang Teleconference Gedung Rektorat ITS dan melalui Zoom Meeting, Kamis (31/3/2022).

Direktur Inovasi dan Kawasan Sains Teknologi (DIKST) ITS Agus Muhamad Hatta ST MSi PhD mengatakan, ITS saat ini sedang berjuang untuk menjadi institusi yang giat akan riset dan
inovasi.

“Pada 2035 nanti, ITS akan bekerja keras menciptakan institusi yang bersifat kewirausahaan. Tentu ini merupakan tantangan besar bagi kami ke depannya,” ucapnya, melalui keterangan tertulis yang diterima Redaksi INFODIS, Jumat (1/4/2022).

Dosen yang biasa disapa Hatta tersebut mengatakan, saat ini ITS memiliki empat klaster sains teknologi.

Related posts

BCA Tegaskan Pengumuman Perubahan Transfer Antar Bank Menjadi Rp150 Ribu per Bulan HOAX

Editor: [ A Fikri Pribowo ]

Mulailah Hari dengan Doa Pagi yang Penuh Berkah

Observatorium, Inovasi Mahasiswa ITS Deteksi Tsunami 30 Menit Lebih Awal

adminredaksi