25 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAH

HUT Ke-49, Ketua DPC PDIP Surabaya: Momentum Perkuat Kerja Kerakyatan

”Di Surabaya, kami implementasikan itu lewat kerja kerakyatan mulai dari DPC, PAC, ranting, anak ranting, fraksi DPRD Surabaya, hingga wali kota dan wakil wali kota yang semuanya bergerak solid dan kompak membantu masyarakat, terutama yang sedang kesulitan. Ada yang melalui pendampingan, advokasi, hingga kebijakan publik sesuai penugasan masing-masing kader,” imbuh Adi.

Adapun ”bangunlah badannya untuk Indonesia Raya”, lanjut ketua DPRD Surabaya tersebut, merefleksikan kekuatan tekad untuk bergotong royong membangun imunitas rakyat. Menghadapi pandemi yang belum usai, tentu dibutuhkan kolaborasi untuk meningkatkan derajat kesehatan warga.

”Maka sejak awal kami mendampingi warga. Kami membagikan minuman herbal, telur, membagikan bahan makanan, masker, alat pelindung diri, termasuk kami bergotong royong menggalang donor plasma konvalesen untuk membantu para penderita Covid-19. Secara rutin, para kader juga menggelar senam bersama di kampung-kampung agar warga semakin mencintai olahraga demi mewujudkan hidup yang sehat. Termasuk dalam hari ulang tahun partai, ada acara senam bersama, yaitu Senam Indonesia Cinta Tanah Air atau Sicita,” papar Adi, dilansir dari suarapubliknews.net.

Adi menambahkan, ulang tahun juga menjadi momentum untuk memperkuat semangat para kader PDIP di Surabaya dalam membantu masyarakat, dan menjadikan Kota Pahlawan semakin maju, humanis, serta pro lingkungan.

”Kepemimpinan PDI Perjuangan di Surabaya sejak era Bambang DH, Tri Rismaharini, Whisnu Sakti Buana, dan kini Eri Cahyadi adalah kepemimpinan berjiwa kerakyatan, yang welas asih kepada wong cilik, yang menjunjung tinggi prinsip green city. Itu akan terus dilanjutkan. HUT PDI Perjuangan ke-49 menjadi momentum untuk melipatgandakan tekad tersebut,” pungkas Adi. (isa)

Related posts

Ada Pembatasan di Atas Jembatan Splendid, Pengguna Jalan Wajib Tahu

adminredaksi

Melalui Si Tari Dubang, Banyuwangi Gandeng Start-up Kang Duren untuk Perluas Pasar Durian

adminredaksi

Libur Nataru, Pemkot Surabaya Minta Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan Terhadap COVID-19