24 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO PENDIDIKAN

Ikuti International Exposure, Mahasiswa ITS Lakukan Studi ke Prancis

Kendati nantinya pembelajaran di UBFC akan dilaksanakan secara langsung di kampusnya, Nani mengungkapkan bahwa mahasiswa akan diberikan booster vaksin Covid-19 dari UBFC sebagai langkah pertahanan dalam kondisi pandemi saat ini. Ditambah lagi, kota Besançon yang menjadi tempat tinggal para mahasiswa merupakan kota kecil yang tidak terlalu ramai, sehingga kekhawatiran bertemu kerumunan dapat terhindar.

Dengan program internasionalisasi ini, Nani berharap nantinya mahasiswa bukan hanya sekadar mendapatkan pengetahuan akademik.

Hal yang terpenting, menurut Nani, adalah bagaimana mahasiswa bisa beradaptasi terhadap kehidupan luar negeri dengan sistem pendidikan yang berbeda dari dosen dan mahasiswa setempat.

Ini merupakan sebuah kesempatan belajar yang berbeda karena tidak bisa didapatkan jika hanya terlaksana secara virtual.
“Semoga mereka bisa mengikuti pembelajaran dengan sebaik-baiknya serta sehat selalu sampai dengan kembali ke tanah air,” pungkasnya penuh harap. (ina)

Related posts

Pelaku UMKM Kue Kering Kebanjiran Order, Dua Minggu Omzet Capai Belasan Juta Rupiah

adminredaksi

Warga Kota Malang Serbu Pasar Murah Ramadan

adminredaksi

Mahasiswa ITS Gagas Elektrolit Padat Baterai dari Bambu Tali

adminredaksi