24 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO BISNIS

Jelang Pencatatan Saham di BEI, GoTo Alokasikan Dana Hingga Rp 310 Miliar untuk Mitra Pengemudi

Jakarta, Infodis.id – Seminggu menjelang hari pencatatan sahamnya di Bursa Efek Indonesia, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (“GoTo” atau “Perusahaan”), ekosistem digital terbesar di Indonesia, menyediakan dana hingga Rp 310 miliar khusus untuk para mitra pengemudi di ekosistem GoTo.

Untuk mitra pengemudi di Indonesia, dana tersebut digunakan untuk Program Saham Gotong Royong, di mana Perusahaan memberikan saham secara cuma-cuma kepada seluruh mitra pengemudi setia dan memenuhi syarat di Indonesia.

“Merupakan impian kami sejak awal untuk bisa membawa para mitra di ekosistem kami turut merasakan manfaat ketika kami melakukan IPO. Oleh karena itu, melalui Program Saham Gotong Royong ini, GoTo ingin memberikan apresiasi kepada para mitra pengemudi yang telah turut bekerja sama membangun ekosistem GoTo dari awal dan telah setia bersama kami di pasang surut perjalanan Perusahaan. GoTo ingin setiap orang dalam ekosistem kami dapat menikmati buah kesuksesan mereka dan terus bersama-sama mendorong kemajuan dalam jangka panjang serta di saat yang sama meningkatkan dampak sosial yang telah kita ciptakan bersama,” kata CEO Grup GoTo, Andre Soelistyo, melalui keterangan tertulis yang diterima Redaksi INFODIS, Senin (4/4/2022).

Dalam Program Saham Gotong Royong ini, penerima manfaat program mencakup berbagai kriteria mitra pengemudi, mulai dari mitra driver GoRide, GoCar, GoSend, GoFood, dan GoBox.

Related posts

HLN ke-78, PLN Beri Promo Tambah Daya, Berikut Syaratnya

Pemkab Bojonegoro Sosialisasi Penetapan Batas Desa

adminredaksi

Lepas Tiga Tim Siswa ke Korsel, Kadindik Jatim Harap Sekolah Lain Ikuti Kompetisi International