20 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAHINFO PEMERINTAHAN

Lantik Jabatan Fungsional, Ini Pesan Bupati Banyuwangi

Banyuwangi, Infodis.id – Bertepatan dengan malam pergantian tahun baru 2022, sebanyak 183 pejabat struktural di lingkungan Pemkab Banyuwangi dilantik menjadi jabatan fungsional. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilakukan di Pendapa Banyuwangi, Jumat (31/12/2021) malam oleh Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Kepada mereka yang baru dilantik, Ipuk meminta untuk bergotong royong menciptakan inovasi terutama terkait pelayanan publik.

Pelantikan ini menurut Ipuk merupakan penyederhanaan birokrasi melalui penyetaraan jabatan struktural ke jabatan fungsional. Hal tersebut sejalan dengan ketentuan Permenpan RB Nomor 17 Tahun 2021 tentang penyetaraan jabatan administrasi ke dalam jabatan fungsional.

“Penyederhanaan birokrasi ini menjadi salah satu prioritas pemerintahan Presiden Joko Widodo. Selain memangkas struktural menjadi dua level, dilakukan juga penyetaraan jabatan administrasi ke dalam jabatan fungsional,” kata Ipuk.

Penyederhanaan ini pemerintah manargetkan harus selesai pada akhir tahun 2020. Namun untuk lingkungan pemerintah daerah target tersebut dengan berbagai hal yang ada, akhirnya ditunda sampai pada akhir Desember 2021.

Related posts

Teknologi, Ibadah, dan Nilai Keagamaan

Mitsubishi Beri Nama Bayi Barunya Xpander, Low MPV Pesaing Avanza cs

adminredaksi

SIG Kirim TRC Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur

adminredaksi