28 Maret 2024
INFODIS.ID
INFO PENDIDIKAN

Mahasiswa MM FEB Unair Kampanye “Gen Unair+” Pada Siswa SD

Surabaya, Infodis.id – Mahasiswa kelas F2M Prodi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga (FEB Unair) melakukan kegiatan dengan tema “An Inspiring Class: The Past and Younger Generation Meet in Class” pada 20 Mei 2023.

Kegiatan yang bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional ini digelar di SD Islam Al Khoiriyyah, Rungkut Surabaya.

Tujuannya memberikan nilai-nilai kearifan yang dapat diadopsi dari Generasi Baby Boomers hingga Generasi Z agar dapat diteruskan ke Generasi Alpha.

Kegiatan dikemas menarik lewat Gen Unair+ (Generation Unify, Needed, Agile, Improve, Responsible in Positive Way).

Dari kegiatan ini diharapkan mampu membantu generasi alpha menjadi generasi yang mampu menyatukan antara teknologi dan kehidupan sosial, beradaptasi dengan kemajuan teknologi serta bertanggungjawab dalam bertindak.

Selain itu, agar semangat kebangkitan nasional dapat ditularkan kepada adik-adik Generasi Alpha melalui contoh-contoh pelajaran hidup dari generasi sebelumnya (oma opa) sebagai bekal untuk hidup di era digitalisasi.

Kegiatan ini memberi pesan bahwa belajar bisa dari mana saja “learning in everywhere”.

Kegiatan dikemas menarik serta inovatif dalam Creative Share Value (CSV) yang berdampak dan terukur. Melalui kegiatan ini, mahasiswa belajar untuk menciptakan kegiatan inovatif yang memberikan dampak positif bagi semua stakeholder, yang tentunya disesuaikan dengan inti bisnis Unair.

Dinas Pendidikan Kota Surabaya yang ikut hadri memberikan dukungan dan apresiasi atas campaign yang diusung mahasiswa F2M Magister Manajemen Unair.

Mereka juga menyaksikan proses berbagi pelajaran hidup melalui video campaign antar generasi dari mantan Dekan FEB Unair, Karyadi Mintaroem,kepada adik-adik SD Islam Al Khoiriyyah, Rungkut.

Kegiatan ini juga memberikan literasi digital kepada siswa-siswi SD Islam Al Khoiriyyah yang dikemas dalam bentuk kegiatan games interaktif yang seru dan tidak membosankan.

Tak hanya itu , kegiatan ini juga dihadiri Kepala Departemen Manajemen sekaligus pengampu mata kuliah Etika Bisnis dan Creative Share Value (CSV), Dr. Gancar Candra Premananto, SE. M.Si .

“Mahasiswa akan belajar membuat kegiatan inovatif yang mampu memberikan dampak kepada seluruh stakeholder yang tentunya disesuaikan dengan core bisnis Unair,” kata Gancar.

Diharapkan campaign Gen Unair+ ini akan memberikan manfaat bagi Generasi Alpha, khususnya siswa-siswi SD Islam Al Khoiriyyah.
Panitia juga menyerahkan Charity kepada SD Islam Al Khoiriyyah Rungkut, Surabaya.

Diilanjutkan penyematan gelang Gen Unair+, serta pelepasan balon sebagai simbol komitmen bersama oleh seluruh peserta dan pihak sekolah untuk terus menjaga nilai-nilai kearifan lintas generasi dalam menghadapi era informasi dan kemajuan teknologi serta tetap terhubung dengan generasi sebelumnya. (isa)

 

 

Related posts

200 Mahasiswa Unusa Ikuti Program Sertifikasi Kompetensi Kerja BNSP

adminredaksi

KKN Abmas ITS Beri Pelatihan Teknologi Informasi bagi Guru

adminredaksi

S1 PGSD Unusa Jadi Prodi PTN/S Pertama di Surabaya yang Raih Akreditasi Unggul

adminredaksi