25 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAH

Pemkab Banyuwangi Salurkan Sembako dan Bahan Material ke Desa Kandangan

Kapolres Banyuwangi juga langsung melakukan penanganan. Pasca banjir, Kapolresta Banyuwangi Kombes Nasrun Pasaribu turut menyerahkan bantuan sembako.

“Kami langsung berikan bantuan sembako kepada warga terdampak. Ini sebagai bentuk kemanusiaan. Tentu ini semoga memberikan manfaat bagi masyarakat yang terdampak,” ujarnya, dilansir dari banyuwangikab.

Nasrun menambahkan, pihaknya bersama pemkab dan pihak lain juga bersama-sama menyiapkan dapur umum untuk warga terdampak.

Curah hujan dengan intensitas tinggi pada Senin (21/3/2022) kemarin, menyebabkan Desa Kandangan, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi, dilanda bencana banjir akibat luapan Sungai Karang Tambak, di wilayah setempat.

Setidaknya 63 KK di Desa Kandangan rumahnya terendam banjir. Tanggul di wilayah setempat juga jebol dan jembatan penghubung antar dusun rusak akibat luapan sungai. (ina)

Related posts

Menengok Ragam Kegiatan Anniversary ke-5 Namira Syariah Hotel Surabaya

adminredaksi

Surabaya Gelar Hero Run Peringati Hari Pahlawan

Luluk Diana Juara IWF Youth World Championship 2022

adminredaksi