28 Maret 2024
INFODIS.ID
Indeks BeritaINFO DAERAH

Pemkot Surabaya Dampingi Trauma Healing dan Bantu Pendidikan untuk Keluarga Korban Laka Lantas Tol Sumo

Kunjungi korban laka lantas Tol Sumo/Ist

Surabaya, Infodis.id – Direktur Utama PT Jasa Raharja Rivan Achmad Purwantono bersama Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan jajaran Asisten serta PD di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) memberikan santunan kepada keluarga korban kecelakaan bus di Kantor Kelurahan Benowo, Kecamatan Pakal, Selasa (17/5/2022).

Bukan hanya santunan dari Jasa Raharja, Wali Kota Eri Cahyadi juga akan menanggung perawatan dan pengobatan korban selamat dalam tragedi nahas di Jalan Raya Tol Sumo KM 712+400 A, Desa Penompo Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto yang terjadi pada kemarin (16/5/2022) pagi.

“Hari ini, santunan korban meninggal langsung diberikan oleh Pak Dirut Jasa Raharja sendiri, kami matur nuwun sanget atas nama mewakili korban kecelakaan. Kami dari Pemkot Surabaya, semalam sudah mengunjungi semua pasien yg ada di rumah sakit, baik di Mojokerto, ada yg masuk di Sidoarjo, ada juga yang dirawat di RS Gresik,” kata Wali Kota Eri Cahyadi.

Bersama Dirut Jasa Raharja, ia menyalami sekaligus memberikan semangat kepada satu persatu keluarga korban. Suasana Kantor Kelurahan Benowo pun berubah menjadi haru, saat Wali Kota Eri Cahyadi bersama istrinya Rini Indriyani berusaha menenangkan 9 perwakilan dari keluarga korban kecelakaan agar tabah menghadapi musibah tersebut.

Wali kota yang akrab disapa Cak Eri Cahyadi itu juga menyampaikan kepada keluarga korban untuk tidak khawatir soal pengobatan dan biaya perawatan di RS, karena Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya juga hadir memberikan pendampingan hingga korban selamat dinyatakan sembuh.

“Tadi saya sampaikan di setiap RS juga ada perwakilan Pemkot Surabaya, sehingga saya minta keluarga untuk tenang, saat berada di RS ketika membutuhkan apapun tinggal colek saja perwakilan pemkot disana. Kedua kami juga akan melakukan pendampingan trauma healing kepada para keluarga. Ketiga, Insyaallah ketika ada yang ditinggalkan orang tuanya, maka menjadi kewajiban Pemkot Surabaya memberikan jaminan untuk terus mendapatkan pendidikan sampai yang paling tinggi,” kata Cak Eri.

Related posts

Renja Perangkat Daerah untuk Capai Target Pembangunan Tahun 2023 Diuji

adminredaksi

Animo Masyarakat Urus Adminduk Tinggi, Dispendukcapil Surabaya Buka Pelayanan hingga Malam Hari

Jaga Suplai Listrik ke Pelanggan, PLN Lakukan Penggantian Isolator yang Korosi

adminredaksi