19 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAH

Pemkot Surabaya Salurkan KKS di Tiap Kecamatan

Surabaya, Infodis.id – Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Surabaya memfasilitasi program bantuan Kementerian Sosial (Kemensos) RI dengan menyalurkan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) di setiap kecamatan di Kota Pahlawan. KKS yang berupa kartu debit atau ATM itu untuk menerima bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari Kemensos.

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Surabaya Anna Fajriatin mengatakan, pembagian KKS ini akan terus dilakukan hingga 15 Januari 2022 mendatang. Pembagian kali ini, juga memberikan kesempatan kepada masyarakat Kota Surabaya yang belum sempat mengambil KKS dan kehilangan kartu tersebut.

“Jadi, KKS itu dibagi dua, reguler dan perluasan. Perluasan itu adalah data baru yang terdampak Covid-19 kemarin dan baru menerima bantuan,” kata Anna, Kamis (6/1/2022).

Menurutnya, pada pembagian KKS di tiap kecamatan kali ini merupakan KKS yang sempat tertunda dari Kemensos RI yang jumlahnya sebanyak 84 ribu KKS. Selanjutnya, pihaknya terus bekerjasama dan berkomunikasi dengan bank terkait, yakni bank BNI untuk pengaktifan kartu tersebut.

“Kita masifkan di semua kecamatan, sehingga warga yang benar-benar menerima itu juga bisa merasakan manfaatnya. Sedangkan pembagian KKS ini untuk PKH dan BPNT, bantuan PKH akan diberikan setiap 3 bulan sekali berupa uang dan BPNT akan diberikan perbulan dengan berupa sembako,” ungkap dia.

Related posts

Permudah Layanan, Gubernur Khofifah Luncurkan Layanan Samsat Kampus

adminredaksi

Operasi Pasar Lumbung Pangan Jatim Diserbu Masyarakat, Warga: Semoga Sering Digelar

adminredaksi

Komitmen Transisi Energi, PLN Terapkan Penggunaan Kendaraan Listrik untuk Operasional