Pemkot Surabaya Segera Distribusikan Seragam Sekolah Gratis Pada Keluarga MBR

oleh -268 Dilihat
Foto/surabaya.go.id

Surabaya, Infodis.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya akan segera mendistribusikan seragam sekolah gratis kepada para siswa dari keluarga Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Sebanyak, 46 ribu siswa SD dan SMP, akan mendapatkan seragam gratis tersebut.

Wakil Wali Kota Surabaya Armuji memastikan, bahwa ribuan pelajar dari keluarga MBR akan mendapat seragam gratis, pada bulan Desember 2021 ini. Sebab, proses pembuatan seragam sekolah itu melibatkan ratusan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kota Surabaya.

“Kita melibatkan ratusan pelaku UMKM dan sentra ekonomi yang ada di eks Lokalisasi Dolly untuk membuat seragam, tas dan sepatu,” ujar Wawali Armuji, Jumat (17/12/2021).

No More Posts Available.

No more pages to load.