17 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineINFO DAERAH

Puluhan Ribu Pelajar di Surabaya Serentak Menari Remo untuk Pecahkan Rekor MURI

Surabaya, Infodis.id – Sebanyak 65 ribu pelajar SD dan SMP di Surabaya serentak menari Remo massal untuk untuk memecahkan rekor MURI. Tari Remo massal ini dimulai pukul (18/12/2022) yang digelar di 10 titik, Minggu (18/12/2022).

Lokasi itu diantaranya di Jalan Tunjungan, Tugu Pahlawan, Jembatan Merah, Jembatan Sawunggaling, Halaman Balai Kota, Alun-alun Surabaya, Taman Bungkul, Taman Apsari, Taman 10 Nopember dan halaman sekolah-sekolah SD dan SMP se-Surabaya.

Herlina Harsono Nyoto Anggota DPRD Surabaya saat Dilokasi Balai Kota Surabaya mengatakan sangat mendukung acara menari Remo massal ini, sebab budaya tari Remo merupakan salah satu kesenian di Kota Pahlawan. Sebab, dia tak ingin budaya seni tari ini sampai diakui oleh negara lain.

“Saya senang dan bangga menari Remo massal ini digelar, dengan adanya menari Remo massal ini, sekaligus untuk, memperkenalkan budaya dan kesenian Tari Remo asli Surabaya sejak Dini,” ujarnya.

Selain itu, dari 65 ribu penari remo tidak hanya diikuti oleh para siswa. Melainkan bermacam-macam, ada dari sanggar tari, stakeholder dan lainnya.

Dengan menari remo massal ini, ada pesan moral yang disampaikan. Yakni, jangan sampai generasi muda atau pelajar melupakan sejarahnya. Sebab, Surabaya memiliki budaya remo.

Sementara Itu, Koordinator Kesiswaan SDN Kertajaya Surabaya, Trisno Santoso mengatakan, pihaknya juga mendukung adanya Menari Remo massal ini, sebab dengan memperkenalkan Tari Remo ini, para siswa akan lebih mencintai budayanya terutama dikesenian Tari Remo ini.

“Semenjak ada pengumuman bahwa Pemkot Surabaya akan menggelar Menari Remo Bersama, para siswa siswi ini sangat antusias, kami hanya berlatih kurang lebih selama seminggu, ” ujar Trisno saat mendampingi anak Didiknya Menari Remo Di Balai Kota Surabaya.

Selain itu, Kegiatan tari remo massal ini juga tidak bersifat wajib bagi seluruh pelajar. Penari juga tidak wajib memakai riasan wajah dan memakai kerincing kaki atau gongseng. (joo/isa)

 

Related posts

Al Hassanah Foundations Nilai Parpol Sibuk Cari Capres

adminredaksi

Agustus 2023, EXPAND DENIM Sediakan Size hingga 7 XL untuk Wanita Indonesia

adminredaksi

Gandeng 18 UMKM, DKV ITS Geber Pameran Promosi

adminredaksi