2 Juli 2024
INFODIS.ID
INFO LIFESTYLE

Pentingnya Mengenali Jenis dan Kondisi Kulit Wajah sebelum Memilih Skincare

Jakarta, infodis.id – Sebuah laporan bertema Beauty Trends: Makeup & Skincare 2023 dari JakPat menyebutkan bahwa 74 persen dari responden mereka (1.708 orang) berpikir bahwa menemukan produk skincare yang sesuai dengan kondisi kulit mereka merupakan sesuatu yang mudah. Namun, yang menjadi tolok ukur dalam pemilihan produk skincare tersebut lebih kepada klaim yang diberikan oleh produk.

Padahal, langkah paling penting yang perlu diambil saat akan memilih produk skincare adalah memahami kulit wajah terlebih dahulu.Teknologi  AI (artificial intelligence). ini membantu menganalisis kulit berdasarkan algoritma dan pembelajaran mesin untuk memberi hasil yang presisi, sehingga brand dan klinik kecantikan dapat memberi rekomendasi personal mengenai perawatan kulit dan produk skincare yang paling tepat sesuai jenis dan masalah kulit wajah Anda.

Perfect Corp., sebagai penyedia teknologi kecantikan dan fesyen AI dan AR (augmented reality) terkemuka serta pengembang solusi ‘Beautiful AI’, telah mengembangkan teknologi AI Skin Analysis untuk menganalisis kulit wajah menggunakan AI dan AR yang memberi hasil instan. Hanya butuh waktu dua detik, teknologi ini dapat memberikan hasil penilaian yang sangat akurat untuk segala jenis kulit dan dapat digunakan untuk semua etnis.

Alice Chang, Founder dan CEO dari Perfect Corp menjelaskan bagi pelaku bisnis kecantikan, teknologi yang revolusioner ini tak hanya membantu konsumen dalam perjalanan perawatan kulit wajah, tapi juga meningkatkan kepercayaan kepada brand dan klinik kecantikan dengan pemberian hasil yang cepat dan personal. Hasil ini akan membantu konsumen untuk yakin dalam membuat keputusan pembelian karena produk atau layanan yang direkomendasikan sesuai dengan kebutuhan kulit wajah mereka.

“Teknologi AI Skincare Analysis kami yang revolusioner akan membantu konsumen untuk mendapatkan pengetahuan yang mendalam tentang kulit mereka, termasuk masalah-masalah apa saja yang mereka hadapi,” ujar Alice Chang, Founder dan CEO dari Perfect Corp.

Lebih lanjut kata Alice Chang, kemampuan teknologi ini dalam mendeteksi dapat memberi pengalaman personal bagi konsumen tentang perawatan kulit wajah, sehingga mereka menjadi proaktif dalam mengenai kesehatan kulit mereka.

“Termasuk membuat keputusan pembelian skincare dan perawatan yang sesuai dengan kebutuhan kulit wajah mereka.” tutup Alice (ery)

 

Related posts

Sambut Hari Kasih Sayang, Mahasiswa PCU Rangkai Bunga Korean Style

Editor [ Abi ]

TVXQ: Sebuah Legenda yang Tetap Bertahan di Industri Musik K-Pop

Angkat Kebudayaan Lokal, Film Dokumenter “Sebuah Asa dari Kampoeng Thengul” Sabet Juara 3 FDBL 2022

adminredaksi