4 Juli 2024
INFODIS.ID
INFO DAERAH

Puluhan Jurnalis Ikuti Pra UKW

Surabaya, infodis.id – Lebih kurang 75 jurnalis media cetak dan online dari Jawa Timur, Tangerang dan Banten, mengikuti Pra Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang digelar PWI Pusat via daring, Sabtu (25/5/2024).

UKW yang dimulai pukul 08.00 WIB sampai dengan 16.00 WIB ini terbagi menjadi tiga sesi.

Untuk sesi pertama, nara sumber Suprapto, sesi kedua Firdaus Komar dan sesi ketiga dengan nara sumber Djunaedi Tjunti Agus.

Dalam paparanya, Suprapto menjelaskan kode etik Jurnalistik dan Hukum Pers (UU No 40 Tahun 1999 tentang pers, peraturan-peraturan Dewan Pers).

“Wartawan harus memahami kode etik jurnalistik danbhukum pers, juga pedoman pemberitaan ramah anak, dimana untuk tidak menyebutkan nama nara sumber apabilah yang bersangkutan tersebut masih di bawah usia 18 tahun,” jelasnya.

Sementara itu, pada sesi kedua, Firdaus Komar memberikan paparan tentang teknik penulisan jurnalistik yang meliputi logika berbahasa, pemilihan diksi atau kata EYD (Ejaan Yang Disempurnakan), serta struktur menulis berita.

“Tentukan topik lebih,latar belakang masalah, kemudian angel dan daftar nara sumber,” ucapnya.

Kemudian, lanjut Firdaus, persiapkan pertanyaan pada nara sumber, data serta biaya liputan.

“Apabila perencanaan liputan di dalam kota dan tidak membutuhkan biaya, maka bisa ditulis nihil,” terangnya.

Kemudian, pada sesi ketiga, Djunaedi Tjunti Agus menjleaskan tentang teknik wawancara dan pebulisan berita, yakni staight news, feature dan tajuk. (isa)

Related posts

Presiden Jokowi Serahkan 10.323 Sertipikat Tanah Elektronik di Banyuwangi

Terkait Penertiban KK, Josiah Michael: Pemkot Harus Perhatikan Sejumlah Hal

TMMD ke-120 Bojonegoro, Membangun Desa, Membangun Bangsa

Editor: [ Hary Prasodjo ]