29 Juni 2024
INFODIS.ID
INFO PERBANKAN

Tingkatkan Layanan Kebutuhan Nasabah, BSI Area Surabaya Kota Buka Weekend Banking Selama Juni 2024

Surabaya, infodis.id – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) selalu dan terus berkomitmen untuk terus meningkatkan dan mengoptimalkan pelayanan jasa perbankan untuk memenuhi kebutuhan nasabahnya.

Salah satu langkah yang diambil BSI untuk menunjang hal tersebut, adalah dengan pembukaan layanan terbatas setiap akhir pekan (weekend banking) selama bulan Juni 2024.

Adapun cabang-cabang BSI Area Surabaya Kota yang melakukan weekend banking di bulan Juni ini diantaranya:

1. Tanggal 15 Juni 2024, yang buka adalah KC Sidoarjo Jenggolo, KCP Surabaya ITS dan KCP Surabaya UNAIR

2. Tanggal 16 Juni 2024, yang buka adalah KCP Surabaya UNAIR

3. Tanggal 22 Juni 2024, yang buka adalah KCP Surabaya Wiyung 1, KCP Surabaya Dharmahusada, KCP Surabaya Jembatan Merah.

Achmad Dhany Nasution, Area Manager BSI Area Surabaya Kota mengatakan, BSI menyediakan layanan operasional di hari weekend ini bertujuan untuk memudahkan dan memberikan pelayanan yang lebih pada nasabah.

“Pada akhir pekan selama bulan Juni 2024 ini, kantor cabang di bawah koordinasi kantor BSI Area Surabaya Kota akan membuka operasional terbatas dengan jam layanan mulai pukul 08.00 sd 14.00 WIB,” ujar Achmad Dhany Nasution.

Masih menurut Achmad Dhany Nasution, BSI mengadakan layanan operasional di luar hari kerja atau hari libur ini bertujuan agar nasabah bisa tetap mendapatkan layanan untuk transaksi yang dibutuhkannya.

“Ini merupakan wujud komitmen kami untuk terus meningkatkan pelayanan jasa perbankan kepada nasabah,” tambah Achmad Dhany Nasution.

Adapun layanan operasional terbatas ini meliputi beberapa transaksi, yaitu:

1. Transaksi pembayaran institusi
2. Setoran tunai/Cek atau BG non kliring
3. Penarikan tunai/Cek atau BG non kliring
4. Pembukaan Rekening
Complaint handling

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi layanan Customer Care 14040. (isa)

Related posts

Sinergi Bersama Pemprov, Bank Jatim Fasilitasi Penyaluran Bansos dan Zakat Produktif

Bank Jatim QRIS Ramadan Vaganza Resmi Dibuka Selama Sepekan

Nataru 2024, BCA Siapkan Uang Tunai Rp 41,1 Triliun