6 Juli 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAHINFO PERISTIWA

Tolak Pembangunan Toko Modern di Winongo, Warga Wadul Dewan

“Dikelurahan kami itu sudah banyak toko-toko yang berkembang dan baru bangkit. Sehingga tidak butuh lagi didatangkan toko modern. Karena akan membunuh kami yang akan tumbuh. Kalau jadi dibangunnya Alfamart dan indomaret, bagaimana nasib kita. Pasti akan tergeser,” keluhnya dihadapan dewan, dilansir dari realita.co.

Menurutnya, sudah banyak toko kelontong yang gulung tikar akibat adanya toko modern. Dia memberi contoh di jalan Gajah Mada. Sesudah dibangun toko modern, pedagang rumahan disekitar terpaksa menutup usahanya akibat kalah saingan.

“Seperti di jalan Gajah Mada itu dulu banyak toko tradisional, sekarang sudah pada tutup total. Kami mewakili pedagang kecil, warung-warung kecil, merasa sangat keberatan dan menolak pembangunan Indomaret atau Alfamart itu,” tuturnya.

Senada dikatakan warga lainnya, Hartini. Menurutnya, selama ini warga tidak pernah mendapat sosialisasi terkait pembangunan dua unit minimarket modern yang berlokasi di jalan Majapahit dan jalan Mangir. Mereka menilai keberadaan minimarket modern tersebut mematikan usaha para pedagang konvensional yang telah lebih dulu berjualan.

“Kami merasa keberatan dengan dibangunnya minimarket di area Kelurahan Winongo yang sekaligus dua unit. Jelas berdampak pada pedagang kecil, apalagi kami ini kan golongan ekonomi menengah ke bawah,” katanya.

Related posts

BRI BO Pahlawan Beri Bantuan Renovasi Medical Center ITS

Diskusi Bareng Pengusaha Kembang Jepun, Wali Kota Eri: Membangun Surabaya Butuh Gotong Royong

Wali Kota Eri Resmikan Gedung Baru Sekolah Khay Ming