4 Juli 2024
INFODIS.ID
INFO LAIN

Buya Yahya Menjelaskan Pentingnya Membaca Aamiin Setelah Imam Baca Al Fatihah

Buya Yahya, pengasuh Lembaga Pendidikan Dakwah (LPD) Al-Bahjah Cirebon,(tangkapan layar youtube buya yahya)

Cirebon, infodis.id – Buya Yahya, pengasuh Lembaga Pendidikan Dakwah (LPD) Al-Bahjah Cirebon, menyerukan pentingnya membaca aamiin setelah fatihah, khususnya pada lafal ” ghairil-maghdlûbi ‘alaihim wa ladl-dlâllîn” (sesat dan yang dimurkai).

Dalam ceramahnya, Buya Yahya menjelaskan bahwa membaca aamiin  memiliki dua landasan penting. Pertama, untuk menyambungkan pemahaman kita terhadap doa yang dibacakan imam sebelumnya.

“Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam menganjurkan kita membaca aamiin setelah setelah imam baca alfatihah. Ini sebagai penegasan dan sambungan pemahaman kita atas doa ‘ihdinasirotol mustaqim’ (berikan kami petunjuk jalan yang lurus) yang dibacakan sebelumnya,” ujar Buya Yahya seperti dikutip dari channel youtube buya yahya.

Kedua, Buya Yahya menyampaikan keutamaan membaca aamiin yang berkaitan dengan para malaikat.

“Malaikat senantiasa mencari hamba-hamba yang membaca surat Al-Fatihah, khususnya dalam sholat. Ketika imam membaca al fatihah sampai pada lafal ‘ ghairil-maghdlûbi ‘alaihim wa ladl-dlâllîn ‘, maka bacaan aamiin kita InsyaAllah akan bersambung dengan bacaan aamiin para malaikat,” jelas Buya Yahya.

Dengan membaca aamiin setelah al fatihah imam sholat menjadi kesempatan untuk mendapatkan ampunan dan diterimanya doa bersama para malaikat.

“Ini adalah kesempatan untuk doa kita diampuni dan dikabulkan bersama para malaikat. Maka jangan lewatkan kesempatan emas ini dengan membiasakan diri membaca aamiin setelah fatihah imam,” pungkas Buya Yahya. (ery)

 

Related posts

Tips Listrik Aman Saat Libur Nataru

adminredaksi

Analisa Peneliti ITS Soal Gempa Tuban yang Mengguncang Sampai Surabaya

Kopi Tanpa Gula, Lebih Baik untuk Kesehatan?