4 Juli 2024
INFODIS.ID
HeadlineINFO HOBI

Keroncong Svaranusa 2024: Meriahkan Purwokerto dengan alunan musik keroncong!

Jakarta, infodis.id – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali menghadirkan kemeriahan musik keroncong melalui gelaran Keroncong Svaranusa 2024. Untuk ketiga kalinya, perhelatan ini akan diselenggarakan di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah pada tanggal 29 Juni 2024.

Mengusung tema “Bhinneka Tunggal Irama, Ora Keroncong Ora Kepenak”, Keroncong Svaranusa 2024 menjadi wujud komitmen Kemendikbudristek dalam melestarikan dan memperkenalkan musik keroncong kepada seluruh lapisan masyarakat Indonesia.

Direktur Perfilman, Musik, dan Media, Ahmad Mahendra, menuturkan bahwa musik keroncong merupakan salah satu kekayaan budaya bangsa yang harus dijaga kelestariannya.

“Kita semua, khususnya generasi muda, perlu mengenal dan memahami musik keroncong lebih dalam. Dengan begitu, rasa cinta dan tanggung jawab untuk melestarikan budaya ini akan semakin tumbuh,” ujar Mahendra.

Pemilihan Kabupaten Banyumas sebagai lokasi penyelenggaraan tahun ini bukan tanpa alasan. Menurut Mahendra, Banyumas memiliki komunitas musik keroncong yang aktif dan banyak permintaan dari masyarakat untuk kembali menikmati alunan merdu keroncong di daerah mereka.

“Semangat musik keroncong di wilayah Purbalingga, Banjarnegara, Banyumas, hingga Cilacap masih sangatlah hidup. Keroncong Svaranusa dengan skala nasional ini diharapkan dapat menjadi pemantik bagi masyarakat untuk terus mencintai musik keroncong,” jelas Mahendra.

Keroncong Svaranusa 2024 akan dimeriahkan oleh berbagai penampilan memukau dari para musisi keroncong ternama. Selain itu, akan ada pertunjukan seni budaya lokal lainnya yang tak kalah menarik.

Acara ini terbuka untuk umum dan gratis bagi seluruh pengunjung. Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati alunan merdu musik keroncong dan menjadi bagian dari upaya pelestarian budaya bangsa! (ery)

 

 

Related posts

Wali Kota Eri Imbau Orang Tua Perhatikan Anak Saat Libur Sekolah

Balap Liar Sepeda Angin, 9 Anak Diamankan

Buka Puasa di JW Marriot, Tamu Akan Diajak “Napak Tilas” Kuliner Nusantara

adminredaksi