18 Mei 2024
INFODIS.ID
Indeks BeritaINFO BISNIS

Grup GoTo Cetak Pertumbuhan Pendapatan Bruto Lebih Tinggi dari Pertumbuhan GTV di Q1 2022

Masih kata Andre, perusahaan operasional kami mampu mencetak kinerja yang kuat, dengan didukung oleh sinergi ekosistem. Fokus kami mendorong penggunaan antara platform-platform terdepan ini. Misalnya, kami telah mendorong GoPay menjadi uang elektronik yang paling banyak digunakan di Tokopedia, memperkenalkan penyelarasan status program loyalitas di Gojek dan Tokopedia, serta mengkonsolidasi sistem poin penghargaan kami, GoPay Coins, di seluruh ekosistem.

Hasilnya, GoTo mencatatkan pertumbuhan 37% untuk jumlah pengguna yang bertransaksi dalam setahun (annual transacting users atau ATU) secara proforma yang bertransaksi di kedua platform Gojek dan Tokopedia selama 2021, dengan kecenderungan berbelanja lebih banyak dan lebih setia dibandingkan dengan pengguna salah satu platform saja.”

“Sepanjang 2022, kami akan terus mendorong inisiatif-inisiatif ini dan menggunakan keunggulan kompetitif yang ekosistem kami miliki, sekaligus memaksimalkan potensi pertumbuhan di Indonesia dan Asia Tenggara. Dengan semakin longgarnya kegiatan masyarakat, peningkatan dan integrasi produk akan terus dilakukan untuk memastikan bahwa GoTo mampu terus melayani pertumbuhan kebutuhan dan jumlah pengguna kami di layanan on demand, e-commerce, dan financial technology,” tuturnya.

Related posts

IPC TPK Raih Tiga Penghargaan Internasional

Editor: [ Iskandar Pribowo ]

Cara Bupati Ipuk Promosi UMKM di Momen Lebaran

adminredaksi

SIG Fasilitasi Penyandang Disabilitas, Beri Tempat Berjualan di Pujasera Wisma A. Yani

adminredaksi