13 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO PENDIDIKAN

Pesan Rektor Unitomo Pada 52 Mahasiswa KKN “Smart Village”

Bertempat di Balai Desa Carangwulung Kecamatan Wonosalam Kabupaten Jombang, seluruh peserta KKN bersama Penanggung Jawab Program, Yunus Susilo dan Ketua Panitia Pelaksana KKN, Vieta Cornelis Imelda serta Ketua Pelaksana Tugas (Plt.) LPPM, Amirul Mustofa diterima langsung oleh Kepala Desa (Kades), M. Arief.

Dalam sambutannya, Amirul Mustofa mengatakan KKN Tematik yang berjalan di Unitomo samgat istimewa mengingat dilaksanakan di 5 Kota/Kabupaten, salah satunya di Kabupaten Jombang.

“Kami dari lembaga, menyerahkan sebanyak 52 mahasiswa peserta KKN Tematik kepada pak Kades untuk bisa melaksanakan program yang sudah didesain oleh Pak Yunus sebagai penanggung jawab program agar bisa memberi manfaat bagi masyarakat”, ungkapnya.

Lebih lanjut, Amirul mengharapkan antara mahasiswa dengan perangkat desa setempat mampu bersinergi dalam melaksanakan program dengan tetap mengedepankan etika.

“Mudah mudahan bisa saling berkolaborasi, jangan ragu untuk ngangsu kaweruh pada masyarakat setempat tentang sopan santun dan kearifan lokal yang ada agar silaturahmi ini bisa terjaga ke depannya”, imbuhnya.

Related posts

Aktif Dalam Pelestarian Mangrove, Pelindo Regional 3 Terima Penghargaan dari Gubernur Jatim

Peringati Hari Perawat Internasional, Gubernur Khofifah Kenang Perjuangan Perawat Selama Pandemi Covid-19

adminredaksi

Lutfil Hakim : PWI Harus Mampu Tegakkan Prinsip Fire-Wall