10 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAH

Tangkal Radikalisme Menpan-RB dan Kepala BNPT Dialog Kebangsaan

Keterlibatan semua pihak tersebut, diamini oleh Kepala BNPT Komjen (Pol) Boy Rafli Amar. Saat ini, pihaknya terus melibatkan semua pihak untuk bersama-sama menyampaikan kontra-narasi terhadap propaganda kalangan radikalisme.

“Dalam analisis pentahelix yang kami lakukan, kami ingin melibatkan semua pihak untuk turut terlibat melawan radikalisme dan terorisme ini. Semakin banyak yang terlibat, akan semakin memperkuat ketahanan bangsa ini terhadap ideologi,” ungkap Boy Rafli Amar.

Untuk keterlibatan publik tersebut, lanjut Boy, juga kini menggalakkan pendirian Warung NKRI.

“Selain dengan mengajak para tokoh, kita juga menggagas Warung NKRI. Ini menjadi upaya kami, dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat dalam mendiskusikan narasi-narasi kebangsaan untuk meng-counter propaganda kalangan radikal,” paparnya, dilansir dari banyuwangikab.go.id.

Related posts

Bakal Kapolda Jatim Ditangkap, Hasil Tes Urine, Rambut dan Darah Irjen Teddy Minahasa Positif Narkoba

adminredaksi

Smart Kampung Jadi Program Magang Merdeka Kemendikbudristek, Diikuti Mahasiswa Se-Indonesia

adminredaksi

Segar Sehat Es lilin Kacang Hijau

adminredaksi