2 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineINFO LIFESTYLE

Batik Karya SMKN 12 Menarik, Motifnya Jelajah Surabaya

Surabaya, infodis.id – Batik karya Siswa SMKN 12 yang dipamerkan di Lobby Mövenpick Hotel Surabaya City menarik, yang melihat serasa diajak berkeliling Kota Pahlawan dengan gambar ikon Suro-Boyo yang begitu khas, Wisata Perahu Kalimas, Kya-Kya dan Pagoda Tian Ti yang terletak di Taman Kenpark Surabaya. Motif batik tersebut adalah Jelajah Surabaya.

Bukan hanya SMK Negeri 12 Surabaya, Mövenpick Hotel Surabay City juga mengundang Aora Wistara untuk mengadakan kelas membatik menggunakan canting yang dihadiri 15 murid Aora Wistara dan beberapa tamu hotel.

Aora Wistara merupakan sekolah inklusif yang menyediakan berbagai kelas keterampilan seperti modelling, menjahit, tataboga, barista, salon, perhotelan, komputer dan juga tentunya kelas membatik.

Kegiatan ini menggambarkan bahwa membatik tidak diperuntukkan untuk kalangan dan kondisi tertentu saja. Namun semua bisa dan harus turut melestarikan budaya Batik.

“Mudah-mudah an kerjasama ini tidak berhenti sampai di sini dan bisa terus berkolaborasi juga batik akan terus tetap Lestari dan tidak di klaim negara lain” ujar Eksi Ayuningtyas Cluster General Manager Mövenpick Hotel Surabaya City, Mercure Surabaya Manyar dan ibis Surabaya Tidar di sela kegiatan bertema “KarnavALL Batik Nusantara”, Senin (2/10/2023)

Para peserta yang hadir dengan berhati-hati menggerakkan canting yang berisi lilin panas mengikuti pola motif bernuansa Surabaya-an seperti motif kembang semanggi dan motif batik sparkling yang belum lama ini dipatenkan menjadi motif batik ciri khas Surabaya.

Tidak ketinggalan, makanan dan minuman yang dihidangkan oleh Mövenpick Hotel Surabaya City pun menampilkan berbagai motif Batik dari Surabaya dan Jawa Timur mulai dari roll cake batik, praline batik dan bahkan minuman yang diberi sentuhan motif batik diatasnya. (joo)

 

Related posts

Pemkot Surabaya Sediakan Layanan Klinik Hewan Gratis, Berikut Jadwal dan Jam Operasionalnya

Editor: [ A Fikri Pribowo ]

Jadi Perhatian Khusus, Kendaraan yang Kelebihan Tonase Dilarang Melintas di Jalur Lingkar Timur

adminredaksi

Sandi Nayoan – SMSI Diskusi Terkait Hukum dan Kebhinnekaan Dalam Dunia Media

adminredaksi