2 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineINFO DAERAH

Diskusi Publik, Prof. Mutimmah Nilai Erick Thohir Kandidat Cawapres Terkuat

Surabaya, infodis.id – Dari tiga nama Bakal Calon Presiden (Bacapres) Republik Indonesia yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo, hanya nama pertama yang mendeklarasikan pendampingnya untuk maju dalam kontestasi pemilihan presiden pada 2024 mendatang, yakni ketua umum PKB, Muhaimin Iskandar.

Sedangkan dua nama bacapres lainnya belum menentukan pendampingnya, jelang masa pendaftaran di KPU pada 19-25 Oktober 2023 mendatang.

Kalangan akademisi di Jawa Timur menggelar diskusi publik dengan judul “Membaca Peta Dukungan Pilres di Jawa Timur”, yang digelar di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya, Kamis (5/10/2023).

Prof. Mutimmah Faidah, M. Ag., pengasuh pondok pesantren mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (Unesa), mengatakan bahwa Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir dinilai kandidat calon wakil presiden terkuat karena memiliki kepercayaan di kalangan perempuan.

Dalam diskusi tersebut, Prof Mutimmah menjelaskan kandidat cawapres harus mulai merilik kelompok perempuan karena di sebagian besar keputusan di pondok pesantren kurang lebih terdapat intervensi Bu Nyai.

“Langkahnya sangat mudah, yakni perlu didekati Fatayat dan Muslimat. Kebetulan Pak Erick terlihat minggu lalu hadir pada agenda Apel Akbar Fatayat yang dilaksanakan di Surabaya, Jawa Timur,” jelasnya dalam diskusi yang dihadiri para mahasiswa dari Surabaya dan sekitarnya tersebut.

Dr. Ummi Chaidaroh, pembicara berikutnya yang juga Pengurus Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambak Beras, Jombang, mengatakan jika melihat indikator dan tipikal cawapres yang perlu didorong untuk mendampingi nama-nama capres yang telah beredar.

“Kedekatan dengan santri dan juga para pengasuh di ponpes merupakan representasi kedekatan cawapres tersebut dengan masyarakat. Indikator itu sangat terlihat pada pak Erick Tohir yang sering aktif mengunjungi pondok pesantren,” katanya.

Beberapa waktu lalu saat pria yang juga menjabat ketua umum PSSI tersebut mengunjungi pesantrennya, dan mendapatkan sambutan yang cukup meriah dari kalangan santri.

Berikutnya, Akademisi dari Universitas Airlangga Surabaya, Akhmad Jayadi mengatakan dengan memenangkan Jawa Timur, potensi menjadi pemenang pada pilpres 2024 sangat besar.

Untuk dapat memenangkan suara di Jatim, kata dia, diperlukan seorang yang fleksibel untuk diterima di semua kalangan.

“Salah satu bakal cawapres yang sangat fleksibel untuk bisa masuk di semua kalangan adalah Erick Thohir. Karena variabel resistennya sangat sedikit sehingga nama Pak Erick Tohir sangat potensi untuk didorong sebagai cawapres yang potensial,” ujarnya.

Sementara itu, Dosen Ilmu Politik FISIP UIN Sunan Ampel Surabaya Laili Bariroh, M.Si memaparkan Erick Thohir mempunyai kemampuan untuk mengimbangi ruang kosong terkait pengelolaan ekonomi politik.

“Ini tentu belum dimiliki oleh capres-capres yang beredar, sehingga jika modal ini menjadi penting untuk menutupi kekurangan-kekurangan yang ada,” tuturnya. (abi)

 

Related posts

XL Axiata Jadi Anggota Kadin Net Zero Hub

Gubernur Ridwan Kamil Cek Harga ke Pasar Tradisional, Pastikan Harga Sembako Masih Stabil

adminredaksi

Hari Aksara Internasional, Gubernur Khofifah: Momentum Gelorakan Pentingnya Berliterasi Dasar Hingga Digital

adminredaksi