7 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineINFO OLAHRAGA

Pelatih Timnas Indonesia Berharap Tim Tak Mudah Terpancing Emosi

Surabaya, infodis.id – Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti, berharap timnnya tidak mudah terpancing emosi dengan permaianan lawan saat laga Piala Dunia U-17.

Sebab, tim pelatih telah mempelajari pemain Timnas Ekuador sehingga yakin bisa mengantisipasi gaya pemain sepak bola latin dan menrgetkan kemenangan.

Masih kata Bima, tim pelatih telah melakukan serangkaian latihan terakhir mengantisipasi serangan pemain muda Ekuador yang memiliki kecepatan, kemampuan individual yang bagus dan tekanan yang tinggi.

“Bermain dengan dengan sabar dan tidak mudah terpancing emosi,” pesan Bima Sakti, Kamis (9/11/2023).

Dalam pertandingan perdana pada 10 November, pelatih Bima Sakti meminta para pemainnya bisa bermain lepas tanpa beban.

“Karena ini kesempatan para pemain untuk menunjukkan kualitas di hadapan ribuan pendukung timnas,” ujarnya.

Hingga saat ini, kondisi pemain Timnas Indonesia U-17 dalam kondisi baik dan tak sabar ingin segera bermain, meski memiliki rasa grogi pada laga pertama, pemain tetap fikus memberikan yang terbaik.

“Saya tidak sabar ingin segera bermaindan memberikan permainan terbaik untyk tim,” ucap salah satu pemain, Arkhan Kaka. (ari)

Related posts

Gubernur Khofifah Dorong Konektifitas Wilayah Lewat Pengembangan Transportasi Massal

Wapres Minta Masjid Berperan Lebih Luas dalam Membangun Peradaban Islam

Evaluasi Kinerja Lurah dan Camat, Wali Kota Eri Bakal Ngantor Lagi di Kelurahan