Lumajang, Infodis.id – Pemasangan pondasi batu sebagai persiapan pembangunan jalan di Desa Pakel Kecamatan Gucialit Kabupaten Lumajang, Jawa Timur telah dilakukan.
Hal tersebut diungkapkan oleh Dansatgas TMMD ke-115 Kodim 0821/Lumajang Letkol Czi Gunawan Indra Y. T., S.T., M.M., di sela kegiatan peninjauan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD), di Desa Pakel, Rabu (12/10/2022).
Gunawan juga mengungkapkan, bahwa kini semua Personil Satgas TNI Manunggal Membangun Desa ke-115 Kodim 0821 Lumajang sudah mulai melakukan kegiatan sasaran fisik sesuai dengan tugasnya masing-masing di Desa Pakel.
Lanjut dia, pelaksanaan pembangunan akses jalan merupakan salah satu sasaran fisik, yang telah dilakukan sejak dilaksanakan Pra TMMD.
Menurutnya, sesuai program, Personil Satgas TMMD melakukan pemasangan pondasi batu sebagai dasar pembuatan jalan agar tetap kokoh dan awet.
“Pengerjaan akses jalan ini diharapkan ke depan akan mampu membantu masyarakat dalam soal transportasi, guna peningkatan kesejahteraan dan ekonomi masyarakat desa,” harapnya. (yat)