6 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO KULINER

Ke Kota Malang, Jangan Lupa Nikmati Kesegaran Es Taloen

Dalam satu mangkok es campur ada berbagai macam isian yakni cincau hitam, dawet atau cendol, kolang kaling, nanas, biji mutiara, dan ketan hitam. Kemudian diberi susu segar, sirup dan krimer kental manis, dan tentunya es serut.

Tak hanya menyegarkan, es campur yang disajikan di depot ini juga memanjakan mata. Warna-warni beragam isian dengan es serut di atasnya sungguh membuat pelanggannya tak sabar menikmatinya terutama di siang yang terik. Harganya terbilang cukup masuk akal, seporsi es campur hanya Rp13.000,00.

Afni menyebutkan bahwa awalnya depot ini hanya menjual es campur saja. Namun, seiring berkembangnya waktu berbagai varian es lainnya juga dijual di depot ini seperti es buah, es mocca, es teler, dan lainnya. Tak hanya es, depot ini juga menyediakan aneka makanan seperti pangsit mie, rujak cingur, dan bakso.

Perempuan berhijab ini menuturkan bahwa depotnya akan bertambah ramai saat musim liburan tiba.

“Kemarin itu dari Surabaya, Jakarta juga ada. Yang dulu pernah ke sini terus tinggal di luar kota biasanya mampir ke sini, reuni katanya gitu. Makanya Lebaran kemarin kami juga tidak tutup karena melayani orang luar kota,” tuturnya, dilansir dari malangkota.

Nawak Ngalam, yang ingin merasakan es campur legendaris ini ataupun varian menu lainnya dapat langsung menuju daerah Talun tepatnya di Jalan Arif Rahman Hakim No. 2, Kota Malang.

Depot ini buka setiap hari pukul 09.00-18.00 WIB. Menu Depot Es Taloen ini juga bisa dipesan melalui ojek online. (ina)

Related posts

Sepuluh Mobil PMK Dikerahkan untuk “Jinakkan” si Jago Merah di Penyimpanan Barang Rongsokan

Staf Khusus Menkominfo dan VP Sales PT Telkominfra Diperiksa Terkait dengan Perkara BAKTI Kementerian Kominfo

BPS Probolinggo Canangkan Empat Desa Sebagai Desa Cantik

adminredaksi