30 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineINFO LAIN

Single “Lit Up”, Eksperimen Baru dengan Sentuhan Hip Hop dan R&B

Jakarta, infodis.id – Trio EDM asal Tanjung Priok, Hatchbackz, meluncurkan single terbaru mereka yang berjudul “Lit Up” pada 26 Oktober 2023. Tembang ini merupakan karya ketiga sekaligus lagu penutup yang dirilis di tahun ini.

Dalam single “Lit Up”, Hatchbackz mencoba memadukan sentuhan Hip Hop dan R&B yang familiar di telinga masyarakat dengan tetap menghadirkan ciri khas mereka yang menggunakan instrumen Timur Tengah.

Lirik lagu “Lit Up” bercerita tentang seorang pria yang jatuh hati pada seorang gadis pendiam yang ia temui di sebuah pesta dan mengajak gadis tersebut untuk besenang-senang dengannya.

Lewat keterangan tertulisnya, Hatchbackz yang digawangi oleh Bretya Adhi (penulis/vokal), Ruci Tijar (DJ/produser), dan Satria Indra (DJ/produser) mengatakan bahwa di single ini, mereka lebih mengunggulkan sisi R&B yang lebih nge-pop.

“Pada single kami yang kedua, kami memadukan genre dangdut dengan sentuhan Timur Tengah. Sementara di single kali ini, kita mempersembahkan lagu R&B dengan sentuhan etnik Timur Tengah juga, untuk instrumen yang dipakai, kali ini kita menggunakan alat musik sitar,” kata Bretya Adhi.

Perubahan dari lini aransemen, dilakukan Hatchbackz sebagai bagian dari eksplorasi bermusik mereka. Menurut mereka, keputusan meninggalkan zona nyaman dalam satu genre musik dilakukan demi memanjakan telinga pendengar.

“Di single kali ini, kita mulai mengikis sentuhan EDM dan mencoba memfokuskan lagu “Lit Up” ke arah yang lebih pop di kalangan penikmat musik,” ucap Satria Indra.

“Itulah sebabnya kenapa di lagu ini kita tidak menghadirkan drop dan memfokuskan para pendengar ke suara Bretya yang merupakan vokalis kita,” katanya lagi.

Saat ini, single “Lit Up” milik Hatchbackz sudah bisa didengarkan di berbagai platform pemutar musik digital.(ery)

Related posts

LaNyalla Minta Agar Bangsa ini Jangan Jadi Host untuk Investor Asing

adminredaksi

Pemkot Surabaya Segera Lakukan Operasi Penggunaan Kantong Plastik

adminredaksi

Terkait Usulan Kenaikan Biaya Haji, MUI Minta Ditinjau Ulang

adminredaksi