4 Mei 2024
INFODIS.ID
Indeks BeritaINFO DAERAH

Tingkatkan Pelayanan RSUD Sidoarjo, Bank Jatim Bantu 10 Unit Floor Stand Touch Screen Digital Signage

Sidoarjo, Infodis.id – Dalam mendukung dan meningkatkan kualitas pelayanan khususnya di RSUD Sidoarjo, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (bank Jatim) menyerahkan CSR bankjatim peduli kepada Pemerintah Kabupaten Sidoarjo. Penyerahan CSR secara simbolis dalam bentuk 10 unit Floor Stand Touch Screen Digital Signage diserahkan oleh Direktur Komersial & Korporasi bankjatim Edi Masrianto kepada Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali.

“CSR ini merupakan upaya bankjatim dalam mendukung dan meningkatkan kualitas pelayanan khususnya di RSUD Sidoarjo agar penyampaian informasi kepada pasien dan keluarga pasien dapat lebih mudah diakses. Alat ini juga dapat digunakan sebagai sarana promosi pelayanan kesehatan yang dimiliki oleh RSUD Sidoarjo”, kata Edi Masrianto, melalui keterangan tertulis yang diterima Redaksi INFODIS, Selasa (23/8/2022) malam.

Dalam kesempatan ini, Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali, mengatakan, pemberian CSR ini penting karena dapat digunakan sebagai informasi kepada masyarakat terkait tentang pelayanan, fitur, dan lain sebagainya yang ada di RSUD Sidoarjo.

“Tujuannya adalah memberikan pelayanan lebih serta memudahkan pasien atau keluarga pasien untuk mengakses setiap informasi yang ada di rumah sakit. Ini juga merupakan bentuk kolaborasi dan sinergitas bersama antara Kabupaten Sidoarjo bersama bankjatim dalam rangka membangun Kabupaten Sidoarjo di bidang kesehatan tentunya. Sekali lagi kami ucapkan terimakasih kepada bankjatim atas sumbangsih dan atensinya kepada Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dalam memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat”, tutur Ahmad Muhdlor. (isa)

Related posts

Bupati Jember Kembali Lepas Keberangkatan Jamaah Umroh

adminredaksi

PLN UP Indramayu Manfaatkan FABA Jadi Pemecah Ombak

OPPO Fokus Kembangkan Perangkat 5G

adminredaksi