2 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineINFO PERISTIWA

Atap Kelas Ambruk, Legislator PKS Minta Pemkab Sidoarjo Audit Kualitas Bangunan Sekolah

Sidoarjo, Infodis.id – Atap kelas SDN Popoh Wonoayu ambruk, hal ini membuat kecewa Komisi D DPRD Sidoarjo. Anggota Komisi D DPRD Sidoarjo dari PKS Aditya Nindyatman meminta Pemkab Sidoarjo untuk mengaudit kualitas bangunan sekolah di Sidoarjo.

“Kami sangat prihatin dengan kejadian yang terjadi di SDN Popoh Wonoayu hari ini. Ambruknya atap SDN Popoh harus menjadi perhatian seksama Dinas Pendidikan untuk melakukan audit kualitas bangunan sekolah sekolah yang dimiliki pemkab Sidoarjo,” tegas Aditya Nindyatman, Rabu (15/2/2023).

Menurut Aditya Nindyatman bahwa Komisi D sudah meminta audit bangunan oleh tim independen di PAK APBD 2022. Namun waktu yang tidak cukup akhirnya Dinas meminta utk ditunda di agendakan tahun 2023.

”Bangunan ini info dari kepala sekolah tersebut di bangun tahun 2010. Ada bangunan di sekolah SDN popoh yang sangat lebih tua dibangun tahun 1962. Masih kokoh kuat,” papar Aditya Nindyatman yang juga anggota Banggar DPRD Sidoarjo ini.

Oleh karena itu, lanjut Aditya kami meminta dinas pendidikan segera selesaikan audit bangunan sekolah sekolah kita untuk menghindari hal yang lebih mengkhawatirkan.

”Rehab rehab sekolah kita hendaknya dan semestinya dilakukan berdasarkan prioritas rehab sehingga ada roadmap kapan sekolah sekolah memiliki bangunan yang baik dan sudah tidak ada lagi bangunan dalam kategori rusak berat. Rehab gedung kelas jangan didasarkan atas subyektifitas tetapi didasarkan atas audit kualitas bangunan yang real di lapangan,” tambahnya. (sp/isa)

 

Related posts

Mendag Lutfi Pastikan Sistem Distribusi closed Loop Migor Curah Rakyat Berjalan

adminredaksi

Meriah, Peringatan Harkopnas ke-75 di Jembatan Suroboyo

adminredaksi

Sambut Piala Dunia U-17, Puluhan Pelajar Ikuti Street Soccer