5 Mei 2024
INFODIS.ID
INFO LAIN

Gunung Lewotobi Laki-laki: Aktivitas Gunung Berapi Meningkat, Masyarakat Diimbau Waspada

Jakarta, infodis.id – Pusat Vulkanologi dan MItigasi Bencana Geologi (PVMBG), Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) merubah jarak aman masyarakat beraktifitas di sekitar G. Lewotobi. aktivitas apapun dalam radius 5 km dari pusat erupsi G.Lewotobi Laki-laki serta sektoral 6 km pada arah utara – timur laut.

“Berdasarkan hasil analisis dan evaluasi secara menyeluruh terhadap data pemantauan visual dan instrumental menunjukkan terjadinya peningkatan aktivitas visual dan kegempaan pada G. Lewotobi Laki-laki secara signifkan sehingga harus dilakukan perubahan jarak rekomendasi dalam status Level VI (AWAS). Masyarakat di sekitar G. Lewotobi Laki – laki dan pengunjung/ wisatawan tidak melakukan aktivitas apapun dalam radius 5 km dari pusat erupsi G.Lewotobi Laki-laki serta sektoral 6 km pada arah utara – timur laut,”ujar Kepala PVMBG Hendra Gunawan, Rabu (17/1).

Gunung Lewotobi Laki-laki dipantau secara visual dan instrumental dari Pos Pengamatan G. Lewotobi Laki-laki di Desa Pululera, Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Pada tanggal 9 Januari 2024 pukul 23.00 WITA tingkat aktivitas G. Lewotobi laki-laki dinaikan dari Level I (Siaga) menjadi Level VI (Awas).

“Pemantauan kegempaan menunjukan terjadi peningkatan yang signifikan pada jumlah Gempa Letusan, Gempa Guguran dan Gempa Awan Panas. Pemantaun visual juga menunjukan tejadinya aliran lava ke arah timur laut sejauh 3 km, guguran lava ke arah utara-timur laut sejauh 1500 meter, dan awan panas guguran sejauh 2 km ke arah utara-timur laut,”tambah Hendra.

Pemantauan kegempaan menunjukkan pada tanggal 16 Januari 2024 pukul 00.00 – 24.00 WITA terjadi peningkatan kegempaan yang signifikan yaitu, terekam 13 kali Gempa Awan Panas Guguran, 108 Gempa Letusan, 92 kali Gempa Guguran, 172 kali Gempa Low Frequency, 10 kali Gempa Tremor Harmonik, dan 1kali Gempa Vulkanik Dalam. (ery)

Related posts

Yuk Intip Daun Pepaya Jepang yang Punya Banyak Manfaat

Demi Bantu Sesama, Dokter ini Rela Dibayar Seikhlasnya

adminredaksi

Dosen Gizi Unusa Berbagi Tips Mengolah Daging di Tengah Wabah PMK

adminredaksi