5 Mei 2024
INFODIS.ID
Indeks BeritaINFO OTOMOTIF

Kawasaki Ninja H2 HySE: Motor Hidrogen Kawasaki

Jakarta, infodis.id – Kawasaki akhirnya memamerkan wujud nyata motor bertenaga hidrogen mereka, Ninja H2 HySE. Meski masih prototype, motor ini mencuri perhatian dunia.

HySE tampil layaknya H2 SX versi super besar. Tangki hidrogen di kedua sisi membuatnya berbadan lebar dan tampak kurang lincah. Tapi tujuannya bukan mengejar aerodinamis, melainkan pamerkan keseriusan proyek HySE (Hydrogen Small mobility and Engine). dilansir visordown.

Belum ada detail soal spesifikasi, tenaga, apalagi konsumsi bahan bakar dan jangkauan. Yang jelas, HySE bakal jadi motor hidrogen pertama dari pabrikan Jepang (Honda, Yamaha, Suzuki, dan Kawasaki) di proyek HySE.

Kabarnya, HySE akan unjuk gigi di Reli Dakar bulan depan dengan buggy berbahan bakar hidrogen buatan Belgia. (ery)

Related posts

Asrama Haji Embarkasi Surabaya Terima Kedatangan Jamaah Haji dari Bali dan Mojokerto

adminredaksi

Lebarkan Sayap ke Sumatera, Chigo Buka 9 Gerai Baru di Medan

adminredaksi

Nikmatnya Bakpao Labu Telur Asin

adminredaksi