3 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineINFO BISNIS

PermataBank Luncurkan Permata Institute for Economic Research (PIER)

Jakarta, infodis.id – PermataBank mengumumkan peluncuran Permata Institute for Economic Research (PIER), sebuah lembaga yang bertujuan menyediakan analisis dan penelitian mengenai perkembangan tren pasar dan isu-isu ekonomi, baik di Indonesia maupun global. PIER, sebelumnya dikenal sebagai PermataBank Economic Research, telah mengalami evolusi sejak tahun 2014 dengan fokus pada makroekonomi, industri keuangan, dan digital ekonomi.

PIER bertujuan memberikan nilai tambah bagi nasabah dalam mengambil keputusan keuangan yang tepat sesuai dengan kebutuhan mereka, terutama dalam konteks pemulihan ekonomi yang sedang berlangsung.

Meliza M. Rusli, Direktur Utama PermataBank, menyatakan, “Kami berharap PIER dapat menjadi mitra dan sumber informasi terpadu bagi bisnis dan analisis keputusan Anda, serta beradaptasi dengan dinamika ekonomi saat ini.”

Sebagai bagian dari Bangkok Bank, PermataBank adalah salah satu bank terbesar ke-8 di Indonesia dan akan terus mendukung bisnis yang ingin berinvestasi dan berekspansi di Indonesia dengan layanan perbankan yang beragam dan pengetahuan pasar yang mendalam.

PIER, yang dipimpin oleh Josua Pardede, Chief Economist, menyediakan wawasan dan nasihat kepada klien dan nasabah. Keahlian tim PIER mencakup penelitian makroekonomi dan industri, memberikan informasi tentang prospek ekonomi dan pasar keuangan di Indonesia dan global, serta penelitian mendalam tentang industri dan ekonomi daerah.

Josua Pardede, Chief Economist PermataBank, menegaskan, “Kami berkomitmen untuk menjaga kedalaman penelitian ekonomi dan keakuratan proyeksi kami, untuk kepentingan nasabah dan pemangku kepentingan PermataBank.”

Peluncuran PIER menjadi bagian dari upaya PermataBank untuk memberikan pemahaman yang komprehensif mengenai lanskap ekonomi dan strategi investasi kepada para nasabahnya. Acara ini juga menampilkan berbagai pembicara terkemuka dalam bidang ekonomi dan bisnis.

Dengan inisiatif ini, PermataBank bertujuan untuk terus memberikan pelayanan yang lebih baik dan berperan aktif dalam mendukung keputusan finansial yang lebih cerdas bagi nasabahnya.(ery)

 

 

Related posts

Bupati Hendy Resmikan Aplikasi J-Mbako

adminredaksi

HUT Sidoarjo ke-163, Kapolresta Raih Vaccine Heroes

adminredaksi

Planet Ban Perkuat Pasar Servis dan Retail Ban

adminredaksi