2 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAH

Puluhan Anak Usia 3 hingga 7 tahun ‘Berlaga’ di Bukit Darmo Golf

Surabaya, Infodis.id – Puluhan anak mulai usia 3 sampai dengan 7 tahun ‘berlaga’ di lapangan hijau Bukit Darmo Golf Surabaya. Laiknya pegolf profesional, satu persatu mereka melakukan swing di lapangan golf yang berada di kawasan Surabaya Barat itu.

“Ada tiga puluh anak, mulai dari usia 3 sampai dengan 7 tahun. Ini merupakan pengenalan salah satu cabang olahraga pada anak,” kata Founder Happy Grow, Mutiah Nur Amalina, Sabtu (17/9/2022).

Giolf menjadi pilihan, karena, lanjut Mutiah, untuk membuka pikiran bahwa olahraga yang satu ini bukan hanya untuk kalangan menengah atas saja.

“Selain itu golf tidaklah sulit untuk dipelajari,” ujarnya.

Menurut mutiah, dengan menggelar acara ini, merupakan salah satu kegiatan yang dapat berkesan pada dan lebih mendekatkan keluarga.

“Kami mencari sisi lain, biasanya, anak diajak orangtua jalan-jalan di pusat perbelanjaan atau lainnya, melalui kegiatan ini, orangtua dapat lebih dekat lagi dengan buah hati,” tuturnya.

Di lapangan Golf ini, anak-anak tidak hanya didampingi orangtua, tapi mereka juga didampingi coach yang mengajari dan mengarahkan bagaimana cara memukul bola goolf dengan benar. Rencananta, kegiatan ini akan dilakkan secara berkelanjutan. (isa)

 

Related posts

PLN Sukses Pasok Listrik Tanpa Gedip di Indonesia MotoGP Mandalika 2023

Safari Ramadhan, Wali Kota Sutiaji Ajak Jemaah Cari Keberkahan

adminredaksi

Tahun ini Konsumsi Listrik Meningkat, Didominasi Destinasi Mudik

adminredaksi