1 Mei 2024
INFODIS.ID
Indeks BeritaINFO PERISTIWA

Satresnarkoba Polresta Sidoarjo Bekuk Puluhan Pelaku Narkoba

Sidoarjo, Infodis.id – Jajaran Satresnarkoba Polresta Sidoarjo kembali mengungkap 61 kasus narkoba dengan mengamankan 73 tersangka periode 22 Agustus – 2 September 2022.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro didampingi Kasatresnarkoba Kompol Adrian Wimbarda mengungkap keberhasilan tersebut di Mapolresta Sidoarjo, Selasa (13/9/2022).

Menurut Kombes Pol Kusumo, jajaran Satresnarkoba Polresta Sidoarjo termasuk Polsek berhasil mengungkap 61 kasus dengan melibatkan 73 tersangka (71 laki-laki, 2 perempuan), dari hasil penyelidikan, ternyata ada yang pemakai bahkan ada juga yang merupakan bandar narkoba.

”Oleh karena itu, para tersangka ini, dikenakan pasal yang berbeda,” paparnya.

Lebih lanjut Kapolresta Kombes Pol Kusumo menambahkan, barang bukti yang berhasil diamankan dari hasil penangkapan di masing-masing Polsek dan Satresnarkoba sendiri yaitu 209,46 gram SS, 59,995 butir pil dobel LL, 71 butir extacy, 53 handphone dan uang tunai Rp1.500.000.

Para tersangka dikenakan pasal berdasarkan kasusnya. Diantaranya sesuai dengan Pasal 112 ayat (1) dan Pasal 112 ayat (2) UURI No.35 tahun 2009 serta Pasal 114 ayat (1) dan Pasal 114 ayat (2) UURI No.35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman maksimal 20 tahun Pidana penjara dan denda maksimal Rp10 milyar.

Sedangkan tentang kesehatan seperti yang tercantum pada Pasal 196 dan atau Pasal 197 tahun 2009 dengan ancaman pidana penjara maksimal 15 tahun dan denda maksimal Rp1,5 Milyar. (sp/isa)

Related posts

Pemkab Probolinggo Ikuti Pleno Penetapan Calon Pelaksana Program Sekolah Penggerak

adminredaksi

Realisasi PAD Sektor Pajak Daerah Probolinggo Capai Rp 7,7 Miliar

adminredaksi

Galeri “Kerjasama Program Jelantah”

adminredaksi