6 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAH

BTN Sidoarjo Gelar Coffee Morning Bersama Pengembang Jatim, Ini yang Dibahas

Sidoarjo, Infodis.id – Keluhan pengembang properti terkait kebijakan Pemerintah mengganti Izin Mendirikan Bangunan (IMB) dengan persetujuan bangunan gedung (PBG) ditangkap oleh kalangan perbankan yakni BTN Sidoarjo.

Lewat bincang santai Coffee Morning, Branch Manager BTN Sidoarjo Liberty Lubis mengundang para pengembang Jatim baik itu REI maupun asosiasi pengembang lainnya seperti Himperra membahas perijinan PBG di Sidoarjo dengan nara sumber Kepala Dinas PUPRCK Sidoarjo Ir Soelaksono, Selasa (25/1/2022) di Gedung BTN Sidoarjo.

Branch Manager BTN Sidoarjo Liberty Lubis mengatakan acara Coffee Morning ini dilaksanakan untuk menyatukan visi dalam menyambut keluarnya Peraturan Bupati Sidoarjo tentang PBG.

“Kita sangat apresiasi dengan terobosan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor yang sudah mengeluarkan Perbup tentang PBG sebagai pengganti IMB, semoga ini bisa dimanfaatkan oleh pengembang untuk mengurus ijin bangunan rumah yang akan dibangun karena lewat perijinan PBG yang dilakukan secara online bisa selesai dengan waktu yang cepat,” katanya.

Menurut Liberty Lubis, pihaknya selaku penopang pembiayaan properti sangat senang dengan keluarknya Perbup Sidoarjo tentang PBG, karena ini akan mempercepat proses pembiayaan yang akan dikeluarkan oleh BTN.

“Saya berharap lewat perijinan PBG ini produk-produk BTN segera bisa dimanfaatkan oleh pengembang dalam waktu yang relatif cepat,” papar Liberty Lubis yang akrab dipanggil Jerry ini.

Related posts

Permudah Masyarakat Akses Dunia Kerja, Pemkot Sediakan Beragam Pelatihan dan Sertifikasi

adminredaksi

Bupati Hendy Dorong Bumdes Panti Prioritaskan Potensi yang Dimiliki Desa dan Masyarakat

adminredaksi

Safari Ramadan, SIG Salurkan Bantuan Rp 10,84 Miliar

adminredaksi