30 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAH

Gubernur Jatim Bagi Minyak Goreng untuk Peserta Kajian Ramadhan di UM Surabaya

Surabaya, Infodis.id – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa ditemani Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak membagikan bantuan minyak goreng kepada peserta kajian ramadhan yang digelar di Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) di tengah persoalan melambungnya harga minyak goreng hingga hari ini. Minggu (3/4/2022)

Pembagian minyak goreng tersebut diterima oleh peserta kajian yang terdiri dari warga persyarikatan Muhammadiyah Jawa timur mulai dari pimpinan daerah muhammadiyah dari berbagai kota hingga ibu-ibu Aisyiyah dan panitia.

Khofifah dalam sambutan singkatnya menyampaikan teologi Al-Insyiroh yang berhubungan dengan sinergitas dan tolong menolong dalam kebaikan. Ia menegaskan dan mengapresiasi semangat optimisme yang dibangun oleh organisasi Muhammadiyah.

“Teologi Al-Insyiroh sesungguhnya membangun optimisme bahwa bersama kesulitan pasti ada kemudahan, dengan begitu positif thinking akan terus kita kembangkan dan optimisme akan terus menjadi bagian penguat dari seluruh gerakan persyarikatan, oleh karena itu semangat dari teologi Al Insyiroh harus membawa misi dakwah, pula menjadi momentum dalam membentuk strong partnership antara Pemerintah Jawa Timur dan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur,” tegasnya.

Related posts

Ekonomi Kota Malang Tumbuh 4,21 Persen, Wali Kota: Terus Kolaborasi Kuatkan Sendi Perekonomian dan Kondusivitas Wilayah

adminredaksi

Warner Bros. Discovery Tetapkan Kepemimpinan Baru untuk Produk Konsumen dan Francais Global

Dukung Ketahanan Pangan Nasional, ITS Optimalkan Pengembangan Sorgum Unggul

adminredaksi