2 Mei 2024
INFODIS.ID
INFO LIFESTYLE

Seniman, Kolektor hingga Pengusaha Mainan Ramaikan Intimate Event & Exhibition

Surabaya, Infodis.id – Sejumlah seniman, kolektor hingga pengusaha di bidang mainan ramaikan Intimate Event & Exhibition. Tak hanya dari dalam, tapi juga dari luar Kota Surabaya yang hadir dalam event bertajuk “Konservatif”, Jumat (23/12/2022) malam.

Jocab salah satu kurator ataupun penyelenggara intimate event Toystopia mengatakan, event kali berbeda dengan event sebelumnya, kali ini lebih mengenalkan para toys maker / designer toys, yang sering dikenal dengan istilah urban toys, agar spirit “ekosistem” yang sering digaungkan mereka benar-benar terbentuk hingga memiliki “habitat” nya sendiri.

Cukup kompleks seperti halnya event-event sebelumnya, masih menyuguhkan berbagai kegiatan didalam event tersebut, salah satunya yakni workshop scribble di mentori oleh Cak Mad , Blank Toys coloring di mentori oleh Mas Adhi Cipta, Hendrik, Jocab sendiri dan para artist lainnya yang terlibat di pameran ini, selain workshop juga ada talk show ngebahas tentang Artificial Intelegent dan Peluang Bisnis Urban Toys.

“Kali ini kami menyelenggarakan event Toystopia project 3 dengan tema konservatif, dimana event kali ini kami mengangkat spirit ekosistem bagi para toys maker” Ujar jocab.

Toystopia digelar selama 3 hari, mulai tanggal 23 hingga 25 Desember 2022 di Kopi Kompleks jl. Slamet 16A, Surabaya. Selain workshop Toystopia juga menggelar kegiatan yang akan berlangsung diantaranya exhibition, talkshow, performance, hingga auction yang akan di ikuti oleh art toys enthusiast.

Lebih lanjut dikatakannya, Penyelenggara berharap, dengan kegiatan Toystopia project 3 kali ini pihaknya bisa mengedukasi masyarakat tentang seni kontemporer (khususnya toys art) baik untuk kalangan anak-anak maupun orang dewasa. (joo/afp)

Related posts

Exit Hadirkan Koleksi Terbaru, Kaum Hawa Jangan Sampai Ketinggalan

adminredaksi

Gak Cuma Ragam Makanan, Ada Produk UMKM dan Live Music

Tips Jaga Kesehatan Kulit Kepala di Tengah Musim Hujan yang Semakin Dekat

Editor: [ Hary Prasodjo ]