5 Mei 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO LAIN

Langkah Mempersiapkan Diri Vaksin Booster Selama Berpuasa agar Minim Efek Samping

Ambil Cuti atau Bekerja Setengah Hari

Kalau dulu sebelum berpuasa kamu masih bisa bekerja setelah mendapatkan vaksinasi Covid-19, sekarang perlu dipikirkan ulang. Pasalnya, kondisi tubuh yang sedang berpuasa tentu tidak fit 100% seperti ketika sedang tidak berpuasa.

Jadi, ada baiknya untuk mengambil cuti atau izin bekerja setengah hari jika berencana untuk mendapatkan vaksin booster. Ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan. Mulai dari energi yang terbuang selama perjalanan hingga antrian panjang sebelum vaksin yang bisa memakan waktu berjam-jam bisa mempengaruhi kondisi tubuh pasca booster.

Jadi, ada baiknya untuk mengambil cuti atau izin bekerja setengah hari supaya memiliki waktu untuk beristirahat dan memulihkan kondisi tubuh. Dengan waktu istirahat yang cukup, artinya kamu memberikan kesempatan tubuh untuk memulihkan kondisinya sekaligus meminimalisir KIPI atau efek samping yang mungkin terjadi setelah vaksinasi.

Pantau Gejala yang Ada dan Konsumsi Makanan Bernutrisi Saat Berbuka Puasa

Jangan lupa untuk terus memantau gejala yang dialami tubuh. Jika mulai demam, hentikan semua kegiatan dan disarankan untuk beristirahat total. Jika gejala yang dirasakan tidak tertahankan, membatalkan puasa bisa jadi alternatif untuk mencegah gejala makin parah.

Selain itu, jangan lupa untuk konsumsi makanan bernutrisi saat berbuka puasa. Perbanyak konsumsi makanan yang mengandung protein dan jangan lupa asupan vitamin serta mineral dari buah dan sayur untuk menjaga tubuh tetap fit.

Jika muncul gejala demam di malam hari, segera konsumsi obat pereda demam seperti Paracetamol untuk meringankan gejalanya. Jangan lupa juga penuhi kebutuhan cairan tubuh dengan mengonsumsi air putih untuk mencegah dehidrasi, mengingat kondisi yang satu ini bisa membuat demam semakin parah.

Itu tadi beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mempersiapkan diri sebelum mendapatkan vaksin booster selama berpuasa. Semoga sehat selalu ya! (ina)

Related posts

Pasti Beda Kalau Bukber di Tucano’s

adminredaksi

Herlambang Wijaya: Hj Dewanti Rumpoko Calon Kuat Ketum PRSI Jatim

adminredaksi

Institut Teknologi Indonesia Lantik 506 Mahasiswa