27 April 2024
INFODIS.ID
Indeks BeritaINFO DAERAH

Terus Meningkat, DKPP Bojonegoro Targetkan Luas Tanam Capai 153.250 Hektare

Imam menjelaskan, meski tidak semua lahan di Bojonegoro memiliki irigasi yang bagus, namun, areal lahan yang irigasinya bagus cukup luas. Diantaranya lahan pertanian di bantaran Bengawan Solo yang membentang dari Kecamatan Margomulyo sampai Baureno.

‘’Belum lagi di sepanjang aliran Kali Pacal, bisa panen padi setahun penuh. Sebab, ketersediaan air sangat mencukupi untuk melakukan tanam padi,’’ jelasnya.

Menurut Imam, hasil pertanian di Bojonegoro selalu di urutan tiga besar Jawa Timur (Jatim). Tahun 2021 lalu Bojonegoro memperoleh ranking tiga penghasil padi terbesar di Jatim. Bojonegoro juga pernah mendapatkan predikat nomor 1 penghasil padi terbesar Jatim.

Imam juga menyampaikan, kualitas padi asal Bojonegoro juga bagus. Bahkan, banyak pembeli gabah dari luar daerah yang mencari gabah di Bojonegoro.

‘’Hasil produksi padi Bojonegoro selalu tinggi, Kami yakin tahun ini luas tanam padi bisa tercapai,’’ terangnya, dilansir dari bojonegorokab. (ina)

Related posts

Jatim Terus Kembangkan Inovasi Pertanian

adminredaksi

HPN, PWI Jatim Gelar Seminar Nasional Pemanfaatan Ruang Pesisir dan Laut

adminredaksi

Gubernur Khofifah Dorong Sport-tourism Berkembang di Jatim

adminredaksi