26 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAH

Kemenag Kabupaten Tulungagung Sosialisasi Kampung Zakat

Sementara itu, Ketua Baznas Kabupaten Tulungagung KH. Samsul Umam dalam sambutannya menyampaikan, bahwa zakat dipandang sebagai ibadah istimewa yang mempunyai dua dimensi dalam pelaksanakannya. Pertama dimensi vertikal, pada dimensi ini zakat merupakan wujud ketaatan dan kepatuhan seorang hamba kepada Tuhan-Nya.

Kedua dimensi horizontal, pada dimensi ini zakat memberikan efek material berupa pemberian harta kepada sesama sebagai wujud kasih sayang dan ikatan tali persaudaraan.

Lebih lanjut, Ketua Baznas menjelaskan program Kampung Zakat, yaitu suatu program Kementerian Agama Kabupaten Tulungagung hasil kerjasama dengan Pemerintahan Daerah setempat, dimana di dalam program tersebut ada sekelompok Masyarakat Berpenghasilkan rendah yang akan dibina dan diberdayakan dengan berbasis dana zakat, infak dan sedekah (ZIS).

Di sela rangkaian acara, dilaksanakan penyerahan secara simbolis oleh Bupati Tulungagung Drs. Maryoto Birowo, MM dan Ketua Baznas Kabupaten Tulungagung KH. Samsul Umam, antara lain, Bantuan Siswa Miskin kepada perwakilan anak-anak didik Sekolah Dasar di wilayah SDN Besole, serta Penyerahan Surat Keputusan Ketua Baznas Kabupaten Tulungagung yang berupa Surat Keputusan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Desa Besole, dan Surat Keputusan Usaha Kecil Menengah (UKM) binaan Baznas Kabupaten Tulungagung, yakni “Putri Niama Besuki”.

Related posts

PT ASDP Indonesia Ferry Berkomitmen untuk Keberlanjutan Lingkungan Melalui Program Reduksi Sampah Plastik

Kemenkominfo Gandeng ITS Kembangkan Robot Pelayanan Publik

adminredaksi

Cuaca Ekstrim Diprediksi Masih Berlanjut, PLN Imbau Pelanggan Amankan Penggunaan Kelistrikan