27 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineINFO DAERAH

Musim Haji, Jasa Reparasi Tas Ketiban Rezeki, Raup Untung Jutaan Rupiah Perhari

Surabaya, Infodis.id – Musim haji juga membawa berkah bagi jasa reparasi tas di Asrama Haji Sukolilo Surabaya, mulai perbaikan, mengganti tali tas, bahkan penambahan kantorng untuk air mineral. Para jasa reparasi tas ini ketiban rezeki, karena mereka bisa meraup keuntungan hingga jutaan rupiah perhari.

Untuk mereparasi tas, jamaah calon haji hanya membayar Rp 70 ribu, itu sudah mengganti tali, penambahan tali pinggang dan dua tempat kantong air mineral. Sementara, jika menambah kantong air, cukup dengan Rp 15 ribu.

“Dalam sebulan diperkirakan bisa mencapai Rp 50 hingga Rp 100 juta, mengngat tahun ini cukup ramai. Dalam sehari bisa mendapat di atas Rp 1 juta,” jelas pemilik reparasi tas, Nur Ali, Minggu (4/6/2023).

Salah satu jamaah haji asal Sumenep terlihat mereparasi tasnya dengan menambah kantong untuk air mineral.

“Di Mekkah maupun Madinah kini cuacanya cukup panas,” kata Syaifullah.

Sekedar diketahui, setiap hari, pemilik reparasi tas Nur Ali dapat mereparasi 100 hingga 120 tas jamaah calon haji, hal ini merupakan berkah tersendiri bagi tukang reparasi tas di Asrama Haji Sukolilo Surabaya. (ari)

 

Related posts

Protes Perbup RSUD Krian, DPRD Minta Diganti RSUD Sidoarjo Barat

adminredaksi

Pesan Ridwan Kamil kepada BKPRMI Jabar: Berdakwah dan Majukan Generasi Islami

adminredaksi

Berkat Kerja Sama dan Riset Penyiaran, UNESA Terima Anugerah KPI 2021

adminredaksi