26 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO PENDIDIKAN

Profesor ITS Teliti Karakteristik Corona Discharge pada Tegangan Listrik

Dosen Teknik Elektro ITS ini juga menuturkan bahwa penggunaan peralatan listrik bertegangan tinggi membutuhkan isolasi yang kompleks. Bahan isolasinya pun tidak bisa dihindarkan dari adanya kontaminan seperti konduktif partikel yang bergerak di dalam isolasi. Alhasil, isolasi yang kompleks akan rentan mengalami fenomena corona discharge.

“Apabila tidak segera diatasi, maka akan menimbulkan kerusakan peralatan listrik bahkan dapat mengalami breakdown,” tegas dosen kelahiran 12 Juli 1970 itu.

Selain pada tegangan tinggi, karakteristik corona discharge digunakan untuk mengetahui kerusakan alat listrik bertegangan rendah. Salah satunya adalah kebakaran akibat dari adanya arc flash yang berasal dari bagian dalam kabel yang bersentuhan dan berbeda potensialnya.

Peristiwa ini biasa disebut arcing. Namun dengan memanfaatkan pengetahuan tentang karakteristik corona discharge dapat dilakukan pencegahan terjadinya kebakaran pada peralatan listrik.

Related posts

Sempat Merinding Saat Diminta Ikut Menari di Ritual Seblang

adminredaksi

KTT ke-43, PLN Ajak Negara ASEAN Kolaborasi Bangun Bisnis Charging Station

Petugas Gabungan Datangi Penunggak Pajak, Mulai Resto hingga Kos-kosan

adminredaksi