26 April 2024
INFODIS.ID
HeadlineIndeks BeritaINFO DAERAHINFO PEMERINTAHAN

Probolinggo Usulkan Konsep Tahapan Pilkades Empat Desa Dimulai Akhir Tahun 2022

Probolinggo, Infodis.id – Tahapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak bagi empat desa yang sempat tertunda rencananya akan dimulai pada akhir tahun 2022. Sementara untuk pelaksanaan pemungutan suaranya akan dilaksanakan pada awal tahun 2023.

Hal tersebut disampaikan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretaris Daerah Kabupaten Probolinggo Heri Sulistyanto. Menurutnya, saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo tengah mengusulkan konsep pelaksanaan pilkades serentak tersebut kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI.

“Insya Allah kalau konsep yang ingin kita ajukan ke pemerintah pusat untuk tahapan pelaksanaan Pilkades bagi empat desa tersebut akan dimulai pada akhir tahun 2022. Tetapi untuk pencoblosannya kami rencanakan awal tahun 2023,” katanya.

Heri menjelaskan konsep tersebut dibuat karena memang ketentuan dari Permendagri itu memang tidak bisa dalam satu tahun itu dua periode. Artinya, pelaksanaan pilkades dua gelombang tidak bisa sehingga dibatasi.

“Seperti pilkades serentak kemarin di 250 desa, pertimbangannya dalam rangka untuk analisis kebutuhan keamanan supaya gampang, maka kami rencanakan 100 desa, 100 desa dan 50 desa. Ternyata usulan itu tidak boleh. Sehingga pelaksanaan pilkades di 250 desa kemarin dilakukan serentak,” jelasnya.

Related posts

Pesan Gubernur Khofifah Saat Melantik 11 Pejabat Eselon II dan Kukuhkan Kepala BRIDA Jatim

adminredaksi

Beri Motivasi pada Siswa Saat Bernostalgia di SMAN 21, Wali Kota Eri: Calon Pemimpin Harus Berani Ambil Resiko

adminredaksi

Tak Hanya Resep Masakan, Nuansa Warung Sate dan Gule Bang Saleh Juga Dipertahankan

adminredaksi